Puisi " SEKOLAH "

Sabtu, 08 Mei 2010



Menghadap pada sepi ini

Tersungkur pada merah putih

pada harap mentari

tempat bangsaku berlari

belajar untuk sebuah mimpi


ilalang bergoyang oleh bocah-bocah

berlari mengejar sekolah

merindu ilmu dan pengajaran

serangkai pengharapan


ini tempat ayahku

beri ilmu untuk semesta

jalan cari harta permata

cari bahagia


ayahku dan mimpinya

pada ilalang yang ditimpa cahaya

dan rombong kupu dalam canda

ayahku dan mimpinya


ingin bangsa jadi kaya

jadi jaya

tak ada lagi bocah jadi loper koran

mereka sekolah saja

mereka merindu pengajaran


Labels:

0 komentar:

Posting Komentar

Seberapa penting pendidikan dan teknologi menurut anda?